Bagi pengguna windows 7, pada awal menggunakannya kebanyakan akan terasa canggung saat membuka menu all program. Program yang ada akan muncul pada kolom diatas tulisan all programs itu sendiri. Mulai dari accessories, windows media player, sampai pada program-program yang sudah terinstall di computer. Dari segi tampilan akan menjadi lebih ringkas dan simpel, karena tidak banyak memerlukan banyak ruang di monitor.
Berbeda dengan windows 7, di windows xp ketika kita membuka all program maka program-program yang ada muncul secara expand atau explore. Kira-kira lebih mudah yang mana ya ?? Di Windows 7 kita bisa merasakan dua-duanya, yaitu menu all program ala windows 7 dan menu all program ala windows xp. Tentu saja terlebih dahulu kita harus menambah atau membuat sendiri menu all program ala windows xp nya.
Untuk membuat Menu All program Windows 7 seperti windows xp berikut langkah-langkahnya :
- Masuk ke registry editor, dengan cara klik [start] kemudian ketik regedit lalu tekan [enter].
- Setelah muncul jendela registry editor, masuklah pada HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Shell Folders
- Pada jendela sebelah kanan cari dan klik ganda pada [Favorites]
- Ubah value datanya menjadi “C:\ProgramData\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs” (tanpa tanda kutip) klik OK
- Lakukan hal yang sama pada HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\User Shell Folders, klik ganda pada favorites di jendela sebelah kanan kemudian isi value datanya menjadi C:\ProgramData\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs. Kemudian klik [OK]. Dengan asumsi letak file system computer anda berada pada directory C:\
- Tutup jendela registry editor.
- Klik kanan pada [start] kemudian pilih [properties]
- Pada jendela yang muncul di tab [start menu], klik [customize].
- Pada jendela customize start menu, cari dan beri tanda centang atau klik pada [favorites menu] dan klik [OK].
- Restart computer.
- Sekarang ketika kita klik [start], maka dikolom sebelah kanan terdapat menu [Programs].
- Selesai dan jadinya seperti ini :
Selamat mencoba …..
sumber : rahmabasel
bagus tutorialnya.. saya mau tanya, kalau di windows xp di atas all program tidak muncul program - program yang sering dibuka, supaya bisa muncul program di atas all program pada xp gimana ya? trim's atas jawabannya..
BalasHapus